Rapat Pameran Pembangunan Tahun 2019 Terkait Persiapan Desain Baliho

Senin (8/7), bertempat di Ruang Video Conference Diskominfos Provinsi Bali diadakan Rapat Persiapan Pameran Pembangunan Provinsi Bali Tahun 2019 terkait dengan Desain Baliho Kegiatan Pameran Pembangunan Tahun 2019 dan Kegiatan Roadshow KPK. Rapat dipimpin oleh Kepala Dinas Kominfos Provinsi Bali, I Nyoman Sujaya, serta didampingi oleh I Gusti Bagus Kresno Dwipoyono selaku Kepala Bidang Pengelolaan Informasi beserta Ida Ayu Made Tantri Ardani selaku Kepala Seksi Media Publik yang dihadiri oleh OPD di lingkungan Pemerintah Provinsi Bali.

“Kegiatan Roadshow KPK akan dilaksanakan dari tanggal 16-18 Agustus 2019. Berkaitan dengan Baliho Pameran Pembangunan Tahun 2019, akan dipasang oleh seluruh peserta Pameran Pembangunan sebelum Bulan Agustus,” ujar I Nyoman Sujaya.

Dalam sesi diskusi, disampaikan beberapa hal terkait desain baliho dari kegiatan Pameran Pembangunan Tahun 2019, yaitu diharapkan logo masing-masing peserta pameran dapat dicantumkan pada desain Baliho. Pada desain baliho diharapkan dapat lebih menonjolkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) dan Hari Jadi Provinsi Bali berhubung kegiatan Pameran Pembangunan dan Roadshow KPK Tahun 2019 berbarengan dengan kegiatan tersebut. Terakhir, Dalam desain baliho disarankan agar menambahkan background foto Bajra Sandhi yang diletakkan di belakang tulisan karena dapat menambah nilai jual kepada masyarakat.

Rapat dilanjutkan dengan sesi diskusi yang diikuti oleh peserta rapat dari Biro Pemerintahan dan Otda, dalam desain baliho akan lebih bagus jika terdapat unsur seni didalamnya tanpa menghilangkan aturan hirarki yang ada serta diharapkan agar dari Dinas Kebudayaan Provinsi Bali dapat membuat aturan resmi mengenai aksara bali yang baik dan benar.

Terakhir, dari Biro Humas, menyarankan agar melihat referensi tagline Hari Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) tahun 2019 di internet dan berkaitan dengan ketentuan yang dikeluarkan oleh Gubernur Bali bahwa aksara Bali menggunakan unsur warna Tri Datu.

Sebelum rapat persiapan Pameran Pembangunan Tahun 2019 diakhiri, Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik Provinsi Bali menyampaikan bahwa kegiatan Roadshow KPK juga akan dilaksanakan sosialisasi kepada anggota Dewan yang telah duduk dan calon anggota terpilih untuk di Provinsi dan Kota Denpasar yang dilaksanakan di gedung DPRD Provinsi Bali.