Mapping Lokasi Stand, Persiapan Pameran Pembangunan Provinsi Bali Th. 2019

Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik Provinsi Bali kembali mengadakan rapat Persiapan Pameran Pembangunan Tahun 2019 yang kali ini dihadiri oleh instansi vertikal dan Diskominfo se-Bali.  Rapat ini dipimpin oleh Kepala Bidang Informasi, I Gusti Bagus Kresno Dwipoyono dan didampingi oleh Kasi. Penyebarluasan Informasi Publik, Ida Ayu Made Tantri Ardani dan I Putu Sundika selaku Kasi. Layanan Informasi Publik, pada hari ini Rabu (26/6) bertempat di Ruang Rapat Sandat Diskominfos Provinsi Bali.

Berbeda dari pameran sebelumnya, merujuk Peraturan Gubernur Bali Nomor 79 tahun 2018 tentang penggunaan busana adat Bali selama pameran pembangunan ini berlangsung, peserta pameran diwajibkan menggunakan busana adat Bali terkecuali bagi TNI, Polri, Lanad, dan Lanud serta tidak diperkenankan menggunakan generator listrik. Selain Peraturan Gubernur terkait Nomor 79 Tahun 2018, adapun Peraturan Gubernur Bali Nomor 97 Tahun 2018 tentang Pembatasan Timbulan Sampah Plastik Sekali Pakai, peserta juga diharapkan untuk tidak menggunakan sampah plastik, sterofoam dan dihimbau agar menggunakan bahan ramah lingkungan.

Ida Ayu Made Tantri Ardani, memaparkan bahwa dalam pameran pembangunan tahun ini baik penjor dan papan nama diwajibkan menggunakan bahan yang ramah lingkungan dan format mengenai nama instansi pemerintahan menggunakan aksara bali diatasnya dan bagian bawahnya menggunakan huruf latin. Sekilas terkait Techno Corner dalam Pameran Pembangunan, I Putu Sundika memberi tahu kepada peserta pameran untuk pendaftaran peserta Techno Corner sudah dibuka secara online menggunakan kun Gmail masing-masing (http://bit.ly/daftartechnocorner2019) dan dapat mendaftarkan instansi masing – masing. Kegiatan Techno Corner ini nantinya akan bekerja sama dengan Miss Internet Bali dan APJII Bali dalam memfasilitasi internet pada areal pameran.

Persiapan mengenai stand juga dijelaskan bahwa peserta diwajibkan mengikuti timeline yang sudah ditetapkan oleh panitia dimana dimulai pada tanggal 07 Agustus s.d 13 Agustus 2019. Perlu diketahui untuk pelaksanaan Pameran Pembangunan Provinsi Bali Tahun 2019 ini akan dilaksanakan pada tanggal 14 Agustus s.d 23 Agustus 2019 bersamaan dengan pelaksanaan roadshow KPK pada tanggal 16 Agustus s.d 18 Agustus 2019 bertempat di Art Centre Denpasar.