TechTalk @Tsinghua Southeast Asia Centre : Shape Your Future with AI and Big Data

Yayasan Upaya Indonesia Damai (UID) bekerja sama dengan Tsinghua South East Asia (Tsinghua SEA) mengundang mitra dari akademisi, masyarakat, bisnis dan pemerintah untuk menciptakan platfirm bersama yang inovatif yang akan memberikan dampak nyata dengan hadirnya solusi pembangunan berkelanjutan untuk dunia yang lebih baik. Universitas Tsinghua Southeast Asia berkolaborasi dengan Alibaba Cloud Bersama-sama membangun Pendidikan dan Teknologi yang berkelanjutan melalui Seminar “TechTalk @Tsinghua Southeast Asia Centre : Shape Your Future with AI and Big Data” yang difasilitasi oleh PT Bali Turtle Island Development dengan pembicara dari Alibaba Cloud yang diadakan pada Sabtu, 12 Januari 2019 di Three Mountains – UID Creative Campus, Kura Kura Bali. Acara dihadiri oleh Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia Rudiantara,  Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Indonesia Eko Putro Sandjojo, Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Provinsi Bali, Direktur Big Data and AI Solutions, Alibaba Cloud serta mitra Akademisi dan Masyarakat.

Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia Rudiantara, Menteri mengatakan dalam Industri Internet 4.0 yang menjadi fokus Kominfo adalah bagaimana cara agar seluruh lapisan masyarakat dapat merasakan internet. Salah satu langkah yang diambil Kominfo adalah dengan membuat Palapa Ring yang merupakan pembangunan serat optik di seluruh Indonesia yang digunakan sebagai backbone dan kedepan Kominfo akan memanfaatkan High Throughput Satelite di tahun 2020, sehingga seluruh desa di Indonesia terhubung dengan internet.

Diharapkan dengan adanya Seminar “TechTalk @Tsinghua Southeast Asia Centre : Shape Your Future with AI and Big Data” ini dapat memberi manfaat sebesar-besarnya bagi seluruh komponen dan lapisan organisasi yang ada di Bali untuk memperkuat kesiapan dalam menghadapi era pariwisata 4.0

 

[ngg_images source=”galleries” container_ids=”132″ display_type=”photocrati-nextgen_basic_thumbnails” override_thumbnail_settings=”1″ thumbnail_width=”240″ thumbnail_height=”160″ thumbnail_crop=”1″ images_per_page=”20″ number_of_columns=”0″ ajax_pagination=”0″ show_all_in_lightbox=”0″ use_imagebrowser_effect=”0″ show_slideshow_link=”0″ slideshow_link_text=”[Show slideshow]” template=”/home/diskominfos/web/diskominfos.baliprov.go.id/public_html/wp-content/plugins/nextgen-gallery/products/photocrati_nextgen/modules/ngglegacy/view/gallery.php” order_by=”sortorder” order_direction=”ASC” returns=”included” maximum_entity_count=”500″]

Tinggalkan Balasan