Rapat Perdana Persiapan Pameran Pembangunan Provinsi Bali Tahun 2022

Jumat (8/07), Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik Provinsi Bali menyelenggarakan rapat persiapan untuk Pameran Pembangunan Provinsi Bali dalam rangka menyambut HUT RI ke-77 dan Hari Jadi  Provinsi Bali yang ke 64. Rapat Perdana Persiapan Pameran Pembangunan Provinsi Bali Tahun 2022 dilaksanakan secara Virtual melalui media conference Zoom Meeting yang dihadiri oleh seluruh instansi vertikal dan horizontal serta mitra kerja Pemerintah Provinsi Bali.

Rapat Persiapan Pameran Pembangunan Provinsi Bali dibuka oleh I Ketut Swika selaku Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik dengan didampingi oleh I Made Sudiarta selaku Pranata Hubungan Masyarakat Ahli Muda pada Sub Koordinator Unit Substansi Layanan dan Pengelolaan Informasi Publik.

I Ketut Swika menyampaikan bahwa Pameran Pembangunan Provinsi Bali merupakan suatu kegiatan yang dilaksanakan oleh Pemerintah yang menampilkan inovasi dari instansi vertikal dan horizontal serta mitra kerja Pemerintah Provinsi Bali. Dimana Penyelenggaraan Pameran Pembangunan Provinsi Bali direncanakan mulai dari tanggal 14 s/d 23 Agustus 2022.

“Pameran ini dilaksanakan dengan harapan bawasannya Bapak dan Ibu bisa ikut berpartisipasi memeriahkan Hari Jadi Provinsi Bali ke-64 dengan ikut serta dalam mengisi acara pameran yang kami selenggarakan.” ujar I Ketut Swika.

Secara teknis konsep Pameran Pembangunan Tahun 2022 dilakukan tidak jauh berbeda dengan Pameran Pembangunan Tahun 2021. Konsep Pameran akan dikembangkan melalui aplikasi berbasis Website yang dikelola langsung oleh tim Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) Provinsi Bali.

Terkait dengan Persiapan Pameran Pembangunan Provinsi Bali diharapkan bagi instansi vertikal dan horizontal serta mitra kerja Pemerintah Provinsi Bali agar menyiapkan spanduk yang dipasang di depan gapura masing-masing kantor. Nantinya spanduk berisi narasi yang bertemakan Hari Jadi Provinsi Bali untuk ikut memeriahkan Pameran Pembangunan.

Rapat Persiapan Pameran Pembangunan berjalan cukup alot dengan diskusi tanya jawab dan tak lupa I Ketut Swika sebagai pemimpin rapat menyampaikan harapan agar seluruh instansi vertikal dan horizontal serta mitra kerja Pemerintah Provinsi Bali dapat bekerja sama dalam pelaksanaan Pameran Pembangunan Provinsi Bali Tahun 2022.