Perkuat Peran Humas, Kemkominfo Gelar Bimtek Tentang SIMPHONI di Bali

Kuta (7/5/24), Humas Pemerintah merupakan ujung tombak dalam menyampaikan program dan kinerja pemerintah. Selain sebagai corong atau sumber informasi, Humas Pemerintah dalam hal ini Jabatan Fungsional Pranata Humas juga dituntut memiliki kemampuan dalam menghadapi tantangan dan perubahan zaman yang sangat cepat terutama menghadapi perkembangan teknologi, informasi dan komunikasi.

Hal itu disampaikan oleh Dewa Rustina selaku Sekretaris Dinas mewakili Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik Provinsi Bali pada acara Bimbingan Teknis Pembinaan Kinerja Jabatan Pranata Humas 2024 Regional Indonesia Bagian Timur, Acara ini diselenggarakan di Hotel Arya Duta, Jl. Kartika Plaza Kuta, Bali.

Hadir pula pada acara tersebut, Direktur Tata Kelola Kemitraan Kementerian Kominfo. RI, Hasyim Gautama sekaligus membuka secara resmi acara tersebut.

“Tugas dan peran Pranata Humas saat ini dituntut untuk bertransformasi secara signifikan dengan adanya perkembangan teknologi informasi dan era keterbukaan informasi,” ujar Pak Dirjen.

Acara tersebut dihadiri oleh Pranata Humas Pemerintah seluruh indonesia serta Pranata Humas Kabupaten/Kota se-Bali.

Tidak hanya media massa sebagai sumber informasi, media sosial juga turut memegang peran dalam pengendalian informasi di masyarakat.

Dengan demikian peran Pranata Humas tidak sebatas mengelola citra dan reputasi pemerintah lewat media massa, tapi juga memenuhi hak publik untuk mendapatkan informasi yang wajib disediakan oleh pemerintah.

Pemerintah Provinsi Bali mendukung pelaksanaan transformasi digital melalui Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) di Provinsi Bali dimana telah mencapai prestasi yang baik.

Aplikasi SIMPHONI dibangun sebagai salah satu bentuk transformasi digital dalam rangka pembinaan Jabatan Fungsional Pranata Humas.

Dengan inovasi manajemen sistem informasi kepegawaian, maka proses pengelolaan Jabatan Fungsional Pranata Humas menjadi lebih terkoneksi serta efisien.

Pemerintah Provinsi Bali menyambut baik penerapan aplikasi SIMPHONI terhadap pengelolaan Jabatan Fungsional Pranata Humas. (Md)